PENGEMBANGAN VIDIO TUTORIAL PEMBUATAN POLA PANTALON

Lisa Mardiana(1*), Ernawati Ernawati(2),

(1) Universitas Negeri Padang
(2) Universitas Negeri Padang
(*) Corresponding Author




Abstract

Pada mata kuliah Busana Pria mahasiswa masih mengalami kesulitan dalam mengikuti langkah kerja pembuatan pola pantalon yang ada pada jobsheet. Maka dari itu diperlukannya video tutorial untuk mempermudah pemahaman mahasiswa terkait materi yang memperlihatkan langkah-langkah pembuatan pola pantalon. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menghasilkan media pembelajaran berupa video tutorial pembuatan pola pantalon, serta mendeskripsikan validitas dan praktikalitas pengembangan media pembelajaran video tutorial pembuatan pola pantalon pada mata kuliah Busana Pria bagi mahasiswa Departemen Ilmu Kesejahteraan Keluarga Fakultas Pariwisata dan Perhotelan Universitas Negeri Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian Research and Development (R&D) dengan menerapkan model pengembangan. Hasil uji validasi media memiliki presentase nilai 81.1% dengan kategori sangat valid, lalu hasil uji validasi materi memiliki presentase nilai 81% dengan kategori sangat valid. Berdasarkan uji coba skala kecil diperoleh nilai dengan presentase 84.7% yang dikategorikan sangat praktis, lalu praktikalitas uji coba skala besar diperoleh nilai dengan presentase 85.7% yang dikategorikan sangat praktis. Begitu juga hasil uji praktikalitas dosen yang diperoleh nilai dengan presentase 78.4%, dikategorikan sangat praktis. Berdasarkan data hasil penelitian, disimpulkan bahwa video tutorial pembuatan pola pantalon pada mata kuliah Busana Pria sangat valid dan sangat praktis sehingga dapat digunakan dalam proses perkuliahan Busana Pria.


Keywords

Busana Pria, Pantalon, Tata Busana, video

Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 84 times
PDF : 34 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Lisa Mardiana, Ernawati Ernawati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.